Pembangunan Terminal Tambak Wedi Sebagai Relokasi Terminal Kenjeran

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya saat ini sedang melakukan akselerasi pembangunan terminal baru di daerah Tambak Wedi, Kecamatan Kenjeran Surabaya. Terminal tersebut nantinya diberi nama Terminal Tambak Wedi. Terminal yang didirikan di atas lahan seluas ± 2000 m2 tersebut merupakan relokasi dari terminal kenjeran lama yang terletak di kawasan Pantai Ria Kenjeran. Ada beberapa faktor yang mendasari Dishub melakukan relokasi terminal kenjeran yang lama. Pertama, masalah status kepemilikan lahan yang saat ini ditempati oleh Terminal Kenjeran. Faktor lainnya yaitu tuntasnya pembangunan Jembatan Suramadu yang saat ini sudah difungsikan oleh masyarakat.

Pembangunan fisik yang tengah dilakukan sampai saat ini masih sekitar 25%. Adapun pembangunan fisik yang sedang digarap adalah bangunan utama terminal dan 2 gedung yang rencananya akan dijadikan sebagai kios dan ruang tunggu. Rencananya terminal Tambak Wedi ini akan dikategorikan dalam terminal tipe C.

Pembangunan terminal ini diagendakan akan terealisasi pada semester awal tahun 2011. Sedangkan target yang ingin dicapai Dishub pada akhir tahun ini adalah merampungkan pembangunan setidaknya sebesar 50%. Jika pembangunan terminal ini sudah selesai, maka seluruh jalur lyn dari kawasan Surabaya Utara, Surabaya Timur bahkan arus dari Madura rencananya akan diarahkan ke terminal ini.

Leave a comment